CARA CEK NISN MELALUI NAMA SISWA

WARUNG ID-CARD kali ini akan membahas cara cek NISN melalui Nama Siswa.
Sebelum kita mengecek NISN melalui nama siswa, sebaiknya kita lihat dulu pengertian NISN berdasarkan informasi dari situs resmi KEMDIKBUD.

NISN adalah Nomor Induk Siswa Nasional. NISN merupakan kode pengenal identitas siswa yang bersifat unik, standar dan berlaku sepanjang masa yang dapat membedakan satu siswa dengan siswa lainnya di seluruh sekolah Indonesia dan Sekolah Indonesia di Luar Negeri.

Setiap siswa yang terdaftar pada Layanan NISN akan diberi kode pengenal identitas siswa yang bersifat unik yang terdiri dari 10 digit. NISN dikatakan unik karena 3 digit nomor pertama menunjukkan tahun lahirnya siswa, misalnya tahun lahir siswa adalah tahun 2001 maka 3 digit awalnya yaitu 001, kemudian diikuti oleh 7 digit kode unik setelahnya.

Nah, setelah kita tahu apa itu NISN. Sekarang, kita akan mengecek NISN melalui nama siswa. Cara Mencari NISN berdasarkan nama, tempat dan  tanggal lahir siswa merupakan cara saat kita lupa atau tidak tahu NISN siswa. Adapun caranya adalah sebagai berikut :


Pertama. Kunjungi nisn.data.kemdikbud.go.id/page/data 
Kedua. Klik menu "Pencarian Berdasarkan Nama".
Ketiga. Masukan Nama Lengkap, Tempat dan Tanggal Lahir siswa.
Keempat. Klik "Cari".

atau untuk sementara bisa kunjungi ke referensi.data.kemdikbud.go.id/nisn/   
dikarenakan ada proses konfigurasi server di KEMDIKBUD nya..

Setelah itu, maka akan tampil tabel hasil pencarian NISN kita. Kita akan melihat kolom NISN, Nama, Jenis Kelamin, Tempat dan Tanggal Lahir. Catat dan simpan baik-baik NISN ini. Selamat Mencoba.

3 Cara Mudah dan Cepat Membuat ID-Card Barcode

Cara Buat ID-Card Barcode sangat mudah dan cepat sekali. Dengan 3 langkah mudah saja, Anda sudah dapat membuat ID Card dengan memakai barcode di dalamnya.

Berikut ini adalah 3 langkah cepat dan mudah untuk membuat barcode di ID CARD :
  1. Siapkan Desain MASTER IDCARD dalam format CORELDRAW (*.CDR) atau PHOTOSHOP (*.PSD) atau ADOBE ILLUSTRATOR (*.AI) dengan ukuran standar ATM. Cukup bikin 1 saja, desain master bagian depan dan belakangnya saja.
  2. Siapkan data-data yang akan di input dalam format file Excel. Sertakan juga keterangan data yang akan dijadikan BARCODE, berikut jenis / tipe BARCODE-nya.
  3. Hubungi WARUNG ID CARD, dan kami yang akan membuatnya untuk Anda.
3 cara mudah dan cepat cetak idcard barcode
idcard barcode
IDCARD barcode ini bisa diaplikasikan dalam mencetak kartu Pelajar, Membership Card, Kartu Absensi, Kartu Perpustakaan, Kartu Mahasiswa, Kartu Anggota Club, Kartu Komunitas, Kartu Koperasi, Kartu Parkir, Kartu Pasien Rumah Sakit, atau menjadi Kartu Akses di area khusus.

Cetak Kartu ID Card Barcode banyak menjadi pilihan para pemilik usaha untuk kartu Member Berlangganan mereka. Ada keuntungan tersendiri kenapa Membership card harus memakai Barcode. Selain nomor membernya dapat disembunyikan dalam kode batang. Ketika transaksi pun, petugas kasir tidak perlu memijit keyboard / angka, cukup dengan scanning barcode di kartu membernya maka seluruh angka akan masuk dengan sendirinya. cukup sederhana dan tidak menyita waktu petugas kasir.

Untuk cetak Kartu ID-CARD BARCODE dengan kualitas terbaik, silahkan hubungi kami di 
0813.2060.7341