Kartu Anggota PPNI Bandung Barat |
Organisasi ini bernama Persatuan Perawat Nasional Indonesia disingkat PPNI. Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) sebagai wadah nasional yang memiliki kekuatan suara komunitas keperawatan dan peduli terhadap pemberian pelayanan/asuhan keperawatan yang bermutu bagi kepentingan masyarakat. PPNI merupakan organisasi kemasyarakatan yang dibentuk atas dasar kesamaan profesi.
PPNI didirikan pada tanggal 17 Maret 1974 sebagai hasil fusi dari berbagai organisasi keperawatan yang sudah ada sebelumnya. Lambang PPNI berbentuk lingkaran yang berisi sebuah segi lima hijau tua dengan dasar kuning emas dan sebuah lampu putih yang berlidah api warna merah dengan tulisan PERSATUAN PERAWAT NASIONAL INDONESIA – PPNI pada bingkai lingkaran.